Teman Baca Pramuka Melakukan Ekspansi Anggota Se-Indonesia

    Teman Baca Pramuka Melakukan Ekspansi Anggota Se-Indonesia
    First Meet Teman Baca Pramuka

    MAJALENGKA -  Teman Baca Pramuka merupakan proyek sosial komunitas literasi mahasiswa Universitas Padjajaran, dipimpin oleh Fajar Amali Kurniawan yang berfokus meningkatkan literasi bagi anggota pramuka di Indonesia. Berawal dengan mengajak salah satu SLTA di Majalengka untuk melaksanakan kegiatan pertama, kini Teman Baca Pramuka melakukan ekspansi untuk memperluas anggota dan sasaran

    .

    Pada tanggal 18 sampai 25 Desember lalu, Teman Baca Pramuka membuka perekrutan anggota yang bekerja sama dengan sejuta cita. Dan pada tanggal 26 Desember lalu diadakan first meet anggota yang sekarang jumlah anggota di grup ada sekitar 50 orang dari seluruh Indonesia.

    First meet yang diadakan pada hari minggu (26/12/2021) berlangsung lancar dan interaktif, para anggota sangat antusias ketika mendengar begitu banyak hal-hal yang didapatkan ketika menjadi anggota dari teman baca pramuka.

    Dengan mengikuti Teman Baca Pramuka ini diharapkan para anggota nantinya dapat berkembang dan bertumbuh bersama literasi. Juga selain mendapatkan pengetahuan anggota juga akan mendapatkan ID Card, pelatihan literasi secara gratis, dan fasilitas ruang berkarya.

    Ruang berkarya disediakan untuk para anggota di instagram dengan username @temanbaca.pramuka (Teman Baca Pramuka) disana para anggota bebas berkarya, bercerita dan berdiskusi (Fajar A.)

    Fajar Amali Kurniawan

    Fajar Amali Kurniawan

    Artikel Sebelumnya

    SNMPTN Semakin Dekat: Alumni MA Darul Falah...

    Artikel Berikutnya

    Terkait Proyek Jalan Tol Semarang-Batang,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Polresta Cirebon Gelar Doa Bersama dan Yasinan Menjelang Pilkada Serentak Tahun 2024
    Bhabinkamtibmas Ajak Warga Purwadana Jaga Pilkada Damai melalui Giat Cooling System
    Polres Sukabumi Dukung Ketahanan Pangan Melalui panen Sayuran di Polsek Caringin

    Ikuti Kami